Partai Gerinda bidik 11 kursi di Depok

Senin, 11 Februari 2013 - 16:02 WIB
Partai Gerinda bidik 11 kursi di Depok
Partai Gerinda bidik 11 kursi di Depok
A A A
Sindonews.com - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2014, seluruh calon legislatif (caleg) mulai gencar melakukan sosialisasi diri ditiap lingkungan masyarakat. Salah satunya adalah para caleg dari Partai Gerindra Dewan Pengurus Cabang (DPC) yang berniat maju dalam Pemilu 2014.

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok Pradi Supriatna mengatakan, pihaknya memanfaatkan tingkat elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai momentum kesuksesan suara Gerindra di Depok. Pihaknya menargetkan 11 kursi untuk Gerindra di DPRD Depok.

"Minimal ada perwakilan dari tiap dapil. Karena ada 11 kecamatan di Depokya targetnya 11 kursi, berharap elektabilitas pak Prabowo kita jadikan momentum untuk peraihan kursi," tegasnya kepada wartawan, Senin (11/02/2013).

Salah satu caleg dari Partai Gerindra di Depok yakni Hamzah, saat ini gencar melakukan sosialisasi diri ke lingkungan warga. Dia memulai kampanye lebih awal dengan tema Revolusi Putih, yakni membagikan ratusan susu bagi setiap posyandu dan posbindu di dapilnya yakni Cilodong Depok.

"Kami terus menggulirkan revolusi putih, intensif pencanangan minum susu, salah satunya untuk penanganan gizi buruk," ungkap Hamzah.

Hamzah menambahkan, Partai Gerindra bertekad untuk meraih 15 persen suara untuk bisa mencalonkan Ketua DPC sebagai Wali Kota Depok. Sedikitnya terdapat 90 bakal caleg yang mendaftar sebagai caleg melalui Partai Gerindra.

"2016, kami ingin jadikan Ketua DPC untuk jadi wali kota, karena itu kami targetkan 15 persen, bulan Maret verifikasi dan penutupan caleg," tandasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3051 seconds (0.1#10.140)