Kapolri Janji Penyidik Kasus Perampokan Pulomas Akan Dipromosikan

Rabu, 18 Januari 2017 - 12:02 WIB
Kapolri Janji Penyidik Kasus Perampokan Pulomas Akan Dipromosikan
Kapolri Janji Penyidik Kasus Perampokan Pulomas Akan Dipromosikan
A A A
JAKARTA - Tidak hanya mendapat penghargaan, puluhan penyidik yang mengungkap kasus perampokan sadis di Pulomas, Jakarta Timur juga akan mendapat promosi.

Kapori Jenderal Tito Karnavian berjanji akan memberikan reward untuk ke 87 anggotanya yang berhasil mengungkap kasus perampokan di Pulomas dengan cepat.

Penghargaan antara lain promosi jabatan, kenaikan pangkat, ‎dan pendidikan. "Kalau yang masih Bintara, bisa nanti sekolah perwira. Kalau, perwira rendah bisa naik ke Pamen, itu jadi perhatian Kapolda Metro Jaya. Kalau yang AKBP ke atas, biar urusan saya dan jajaran," katanya kepada wartawan, Lapangan Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Rabu (18/1/2017).

Dia yakin, anggota yang berprestasi akan dicari oleh pimpinan karena merasa berguna untuk jajaran dan mengharuskan nama pimpinan.

"Saya janji, jika ada anggota yang berprestasi, saya akan datang langsung dan menyalami. Seperti yang bom di Polresta Surakarta dan bakti sosial oleh Kapolres Cimahi," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4855 seconds (0.1#10.140)