Kerap Ditolak Kampanye, Ahok Tuding Aktor Intelektual Kerahkan Orang Lokal

Sabtu, 26 November 2016 - 19:40 WIB
Kerap Ditolak Kampanye, Ahok Tuding Aktor Intelektual Kerahkan Orang Lokal
Kerap Ditolak Kampanye, Ahok Tuding Aktor Intelektual Kerahkan Orang Lokal
A A A
JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) menuding ada aktor intelektual di belakang peristiwa penolakan kampanye pasangan nomor urut dua di sejumlah wilayah di Jakarta.

"‎Kami dihadang sudah lapor ke polisi, mereka bukan orang asli, lokal sana. Tapi sekarang mulai pakai orang lokal untuk menghadang kampanye Ahok-Djarot)," ungkap Ahok kepada wartawan di Jakarta pada Sabtu (26/11/2016).

Ahok menuturkan, bersama Djarot terpaksa melaporkan penghadangan ini kepada Bawaslu dan Kepolisian. Beberapa titik banyak terjadi penolakan seperti di Ciracas, Jagakarsa, Rawa Belong, dan beberapa lainnya.

"Sebenarnya kami tidak ingin ada kekerasan, tapi masak diam saja kalau kita ditabokin terus-terusan," ucapnya.

Sementara itu, Djarot Saiful Hidayat mengatakan pendukung dan relawan Ahok-Djarot tidak mudah terprovokasi dengan aksi penghadangan terorganisir tersebut. "Kami beberapa kali diprovokasi tapi pendukung Ahok-Djarot sama sekali tidak tergoda," tambah Djarot.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4450 seconds (0.1#10.140)