Kebakaran di Taman Ubud, Hanya Pembantu Korban Selamat

Sabtu, 22 Oktober 2016 - 14:03 WIB
Kebakaran di Taman Ubud, Hanya Pembantu Korban Selamat
Kebakaran di Taman Ubud, Hanya Pembantu Korban Selamat
A A A
TANGERANG - Kebakaran hebat terjadi di Perumahan Taman Ubud 3, No.8 Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Dalam Peristiwa itu satu keluarga tewas terbakar.

Korban selamat adalah pembantu rumah tangga korban yang nekat meloncat dari lantau dua rumah majikannya. Sementara empat oarng yang tewas tak bisa menyelamatkan diri karena terjebak teralis besi.

Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 04.00 WIB, Sabtu (22/10/2016) dinihari. Korban yang meninggal dunia di antaranya Yohanes (45), Lina (44), Ludwina (13), dan Jonathan (12). Mereka merupakan pasangan suami isteri dan kedua anaknya.

“Hanya satu orang yang selamat, yakni Neni Puspika seorang pembantu rumah tangga," ujar Kapolsek Curug, Kompol Hadi.

Neni menurut Hadi berhasil melarikan diri dari api dengan melompat dari lantai dua rumah tersebut. "Pembantunya lompat dari lantai dua, langsung ditolong satpam setempat," ucapnya.

Sementara itu, seorang tetangga korban yakni Awing mengatakan, dirinya mendengar suara meminta tolong. "Mereka terjebak karena terkurung teralis besi," ujarnya.

Akibatnya keempat korban terbakar dan mayatnya tidak dapat dikenali karena sudah hangus terbakar.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4454 seconds (0.1#10.140)