Kapolda Metro Jaya Tetapkan May Day Siaga 1

Jum'at, 29 April 2016 - 21:11 WIB
Kapolda Metro Jaya Tetapkan May Day Siaga 1
Kapolda Metro Jaya Tetapkan May Day Siaga 1
A A A
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moechgiyarto menetapkan status siaga I pada peringatan Hari Buruh 1 Mei. Sejumlah persiapan sudah dilakukan untuk melakukan pengamanan.

"Kami berharap masyarakat dan buruh yang merayakan May Day ke Jakarta bisa menjaga ketertiban dan tidak mengganggu jalan, bila mau turun ke jalan," kata Moechgiyarto di Depok, Jumat (29/4/2016).

Dia mengimbau agar buruh tidak turun ke jalan dalam memperingati May Day. Karena hal itu bisa mengganggu ketertiban dan kelancaran lalu lintas. "Lebih baik mengadakan kegiatan hiburan di daerah masing-masing. Itu lebih baik," sarannya.

Meski begitu, dia tidak melarang buruh untuk melakukan unjuk rasa di Jakarta. Tapi, berdasarkan keputusan Gubernur DKI Jakarta telah ditentukan tempat untuk melakukan unjuk rasa.

"Yang boleh di Gedung DPR, Tugu Monas dan Senayan. Kenapa titiknya ditentukan, karena lokasi di tiga tempat itu parkirnya luas dan mencegah kemacetan," katanya. (Baca: May Day, Polda Metro Larang Buruh Lewati Sudirman-Thamrin)

Dia menuturkan untuk penjagaan May Day bakal dikerahkan 16.443 personel gabungan yang berasal dari Satuan Tugas Polda Metro 5.926 personel, Polres 6.443 personel, Mabes 1.058 persnonel, TNI 600 personel dan Pemerintah daerah 2.456 personel. "Secara keseluruhan personel keamanan sudah disiapkan untuk May Day," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5887 seconds (0.1#10.140)