Oknum Pensiunan TNI Akui Sebagai Pemilik Klinik di Menteng

Sabtu, 06 Februari 2016 - 01:12 WIB
Oknum Pensiunan TNI Akui Sebagai Pemilik Klinik di Menteng
Oknum Pensiunan TNI Akui Sebagai Pemilik Klinik di Menteng
A A A
JAKARTA - Seorang pensiunan TNI Angkatan Laut (AL) mengaku sebagai pemilik klinik gigi ilegal yang diduga milik warga asal Jepang di Jalan KH Agus Salim, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Padahal, saat Dinas Kesehatan DKI Jakarta menggeledah klinik itu, ada seorang dokter asal Jepang yang bernama Akira Tarumoto.

"Saat kami geledah, pemilik mengaku pensiunan TNI AL berumur 85 tahun. Dia mengakunya punya relasi dengan dokter gigi di Jepang. Apabila dibutuhkan tenaga dokter tersebut baru dipanggil," kata Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan DKI Jakarta Tienke Maria Margareta di lokasi penggeledahan Jalan KH Agus Salim, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat 5 Februari 2016.

Tienke mengatakan, pemilik rumah mengaku bahwa klinik tersebut adalah rumah dinasnya. Saat ditanya soal dokter berkewarganegaraan Jepang, pria yang mengaku pensiunan TNI AL itu mengaku sang dokter baru beberapa hariberada di klinik.

Sementara klinik yang berada di Jalan Sabang itu telah membuka praktik sejak 15 tahun yang lalu. "Kalau dokter Jepang-nya sih ngakunya baru dua minggu praktik di situ," tutupnya.

Sekadar diketahui, Pemprov DKI Jakarta beserta Polda Metro Jaya menggerebek sebuah klinik gigi di Jalan KH Agus Salim, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Diduga dokter klinik yang berasal dari Jepang tidak memiliki izin praktik di Indonesia.

"Saat digerebek hanya ada seorang dokter asal Jepang yakni, Akira Tarumoto. Dia tidak memiliki paspor," kata Tienke. (Baca: Klinik Gigi Digerebek, Dokter Jepang Dibawa Polisi)

PILIHAN:

Sidang Kasus UPS, Ahok Tak Berkutik Ditunjukkan Bukti Ini
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4232 seconds (0.1#10.140)