DPRD DKI Jakarta Kawal Rehab Total SDN 15 Klender

Jum'at, 20 November 2015 - 16:01 WIB
DPRD DKI Jakarta Kawal Rehab Total SDN 15 Klender
DPRD DKI Jakarta Kawal Rehab Total SDN 15 Klender
A A A
JAKARTA - DPRD DKI Jakarta akan mengawasi pembangunan rehab total SDN 15 Klender, Jalan Dermaga Baru, Duren Sawit, Jakarta Timur yang rencananya akan dibangun tahun depan.

"Jadi itu memang akan direhab total, selain SDN 015 ada 54 sekolah baik SD, SMP, dan SMA dan sudah dianggarkan dan harus selesai tahun depan," kata Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta Ashraf Ali kepada Sindonews di ruang kerjanya di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (20/11/2015).

Ashraf mengatakan, puluhan sekolah yang direhab tersebut ada yang merupakan lanjutan dari anggaran tahun sebelumnya. Dia mengaku, SDN 15 Klender tertunda di 2015 karena proses waktu yang tidak cukup.

"Prinsipnya kami (Komisi E) memprioritaskan agar bagaimana bangunan sekolah dalam kondisi baik kalau yang harus direhab harus direhab, kita akan kontrol dan awasi juga agar tidak terulang kembali ambruk," tukasnya.

PILIHAN:

Ahok Tak Ubah Etika, Program Jakarta Tidak Akan Efektif
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9524 seconds (0.1#10.140)